Pengakuan Adik Aamir Khan: Dihina dan Tak Dibantu Secara Finansial

Vallesca Souisa | 10 September 2020 | 18:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Siapa yang tak kenal Aamir Khan? Aktor Bollywood papan atas yang karyanya mumpuni. Tapi, ironisnya, adiknya Faisal Khan yang ikut terjun di industri hiburan merasa tak disokong oleh kakaknya. Faisal Khan bertahun-tahun menjadi asisten sutradara, dan kini akan debut menyutradarai Film Faactory. Faisal merasa kecewa, karena saat ia minta bantuan, Aamir sama sekali tidak memberi bantuan untuk produksi film tersebut. Ini adalah debut film Faisal secara independen, tidak bergantung di bawah rumah produksi Aamir Khan Films.

Faisal mengungkapkan, dia memang ingin maju, meninggalkan rumah produksi Aamir Khan. “Sudah enam tahun saya meninggalkan perusahaan tersebut. Saya sudah tidak di sana lagi. Saya ingin membuat film saya sendiri,” ungkapnya. Namun sejak keluar dari sana, hubungan adik-kakak ini renggang. Mereka tidak bekerjasama lagi. Secara personal, bahkan Faisal mengaku Aamir sama sekali tak menyokong secara finansial untuk produksi filmnya, Faactory.

Hubungan yang renggang ini sangat disayangkan. Mengingat Faisal dan Aamir pernah beradu akting dalam debut film Aamir Khan Qayamat Se Qayamat Tak (1988). Faisal juga pernah membantu Aamir dalam filmnya bertajuk, Mela (2000).

Dalam kondisi sedang kecewa, karena merasa tak didukung sang kakak yang punya nama besar, Faisal jadi ingat bagaimana perlakukan sutradara beken Karan Johar padanya. Suatu kali, ia pernah merasa dihina oleh Karan Johar, dan Aamir tak berbuat apa-apa.

“Karan Johar bertingkah aneh pada saya. Dia tampak merendahkan. Dia menghina saya, ketika saya berbicara dengan seseorang untuk filmku. Setelah itu, Karan memutuskan hubungan dengan orang yang saya ajak bicara tadi. Banyak hal seperti ini terjadi di industri, dan saya sendiri mengalaminya,” papar Faisal, seperti dikutip dari Hindustan Times. Dengan membantu Aamir di beberapa film produksinya, Faisal menyanngka dirinya akan dilihat oleh para sutradara lain. Namun ini tidak terjadi pada dirinya.

(val)

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait