Pengakuan Salmafina Sunan Pindah Agama

Christiya Dika Handayani | 12 Juli 2019 | 14:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Salmafina Sunan tengah menjadi perbincangan terkait dirinya yang berpindah agama dari Islam ke Kristen. Kabar ini mencuat setelah sebuah video viral yang memperlihatkan Salmafina Sunan menangis tersedu-sedu saat berdoa dalam sebuah ibadah kebaktian. Tak hanya itu, Salma juga tertangkap kamera mengenakan kalung salib.

 

Meski sang ayah sebelumnya sempat membantah, Salmafina Sunan akhirnya angkat bicara tentang kabar ini dalam program Rumpi Trans TV yang dipandu Feni Rose. Putri pengacara Sunan Kalijaga itu seakan mengakui jika dirinya memang sudah berpindah keyakinan.

Wanita yang disapa Alma ini bahkan mengatakan tak bisa membohongi hatinya dan sudah menemukan koneksi dengan ajaran dalam agama barunya kini. Hal tersebut diungkap Salmafina Sunan saat Feni Rose mempertanyakan tentang videonya yang menangis saat berdoa.

"Enggak lah (menangis kencang), ya seperti yang aku tadi bilang, memang connection-nya ada , dan tidak bisa dibohongi, dan sudah lama banget memang," ungkap Salmafina dalam video yang diunggah di kanal YouTube, Trans TV Official.

Salmafina pun menyadari keputusannya ini akan segera diketahui publik. Namun ia tak menyangka jika kabar pindah agama ini akan terkuak berbarengan dengan momen ulang tahun pernikahan kedua orangtuanya yang menginjak usia 21 tahun.

"Kenapa aku tenang, karena I know somehow, kayak bom ini akan meledak entah dari manapun itu akan meledak. Tapi yang aku sangat sedih itu, kenapa momennya pas tos-tosan banget sama anniversary-nya itu," sambungnya.

Salmafina Sunan juga sempat menanggapi postingan sang ayah yang menuliskan kalimat bijak tentang cobaan berat di hari jadi pernikahannya. Postingan itu diduga berkaitan dengan kabar pindah agamanya. Salmafina pun berterima kasih pada ayahnya yang tak menumpahkan kekecewaan dan amarahnya lewat media sosial.

"Menurut aku responsnya cukup baik ya, karena ayah dan ibu masih berusaha untuk kuat, dan aku berterima kasih untuk itu. Walaupun aku sudah sempat meminta maaf, aku tahu itu bukan sesuatu yang mudah dicerna oleh orang," pungkas Salmafina Sunan.

Kabar pindah agama Salmafina ini juga seolah dibenarkan dengan kalung salib yang dipakainya. Tampak selama wawancara, kalung dengan simbol agama Kristiani itu sedikit mengintip di balik dress bernuansa abu-abu yang dikenakan Salmafina Sunan.

(dika / ray)

Penulis : Christiya Dika Handayani
Editor: Christiya Dika Handayani
Berita Terkait