Kisah Ayu Ting Ting dan Terkabulnya Ucapan Ibunda Bahwa Dia Akan Terkenal

Wayan Diananto | 9 Desember 2018 | 09:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Urusan jodoh memang sensitif. Itu sebabnya, banyak orang tersinggung ketika ditanya kapan kawin. Namun Ayu Ting Ting tak tersinggung dengan permintaan ibunya, Umi Qalsum. 

Ia percaya, ucapan adalah doa. Ucapan yang baik pasti didengar dan dikabulkan Tuhan. Itu sebabnya bintang sinetron Sambalado mengamini ucapan Umi perihal hidup bahagia bersama pasangan. 

Momen ini mengingatkan Ayu Ting Ting pada ucapan ibunya pada 2011. Kala itu, “Alamat Palsu” dinyanyikan Sule dan almarhum Olga Syahputra di dua program televisi berbeda. Umi yang sedang menonton televisi lantas menelepon putrinya.

“Nak, lagumu muncul di televisi, nih. Dibawakan oleh Olga,” beri tahu Umi.

“Ah, masa, sih Bu. Enggak percaya, ah,” jawab Ayu di sela manggung di luar kota.

“Benar, nanti juga kamu dipanggil oleh stasiun televisi.”

“Ah, enggaklah. Nasib penyanyi dangdut enggak bakal ngetop, Bu. Penyanyi dangdut tetaplah penyanyi dangdut. Hidupnya susah. Lagunya ke mana-mana, penyanyinya entah di mana. Sudahlah Bu, itu enggak bakal terjadi.”

Beberapa hari kemudian, perkataan Umi tergenapi. Sebuah stasiun televisi memanggil Ayu untuk mengisi program musik. 

“Kali pertama saya muncul di Inbox. Berkesan banget. 'Alamat Palsu' saya rekam pada 2006, baru meledak pada 2011. Momen itu menyadarkan saya bahwa jalannya rezeki enggak ada yang tahu. Ini berkat omongan ibu,” tutur Ayu Ting Ting dengan mata berkaca.

(wyn / gur)

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait