Otis Hahijary Ajak Anak Yatim Nikmati 5000 Koleksi Buku di Perpustakaan Pribadi

Vallesca Souisa | 9 Januari 2020 | 15:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Mengawali tahun 2020, Vice President ANTV,  Otis Hahijary  mengajak anak Yatim Piatu mengunjungi rumah megahnya. Otis membawa anak-anak ini melihat- 5000 koleksi buku di perpustakaan pribadinya yang bergaya klasik.  Ia ingin menularkan hobi membaca dan memberikan semangat kepada anak-anak ini, untuk mengejar impian mereka melalui 3 hal: belajar, kerja keras, dan berdoa.

Di era digital, kita tahu, anak-anak milenial semakin meninggalkan budaya membaca. Mereka lebih memilih  YouTube, Instagram, beserta keberagaman kontennya, ketimbang membaca buku berhalaman-halaman. Dianggap membosankan. Padahal, banyak sekali ilmu yang bisa diserap melalui bacaan yang sifatnya positif dan membangun, ketimbang menonton YouTube atau Instagram.

“Saya justru sampai sekarang masih sangat suka baca buku. Saya malah lebih suka membaca dari pada nonton. Sampai hari ini, mau padat kayak apa jadwal saya, masih meluangkan waktu membaca. Makanya koleksi buku saya lumayan banyak. Sampai 5000-an. Buku-buku ini ada  di ruang perpustakaan utama, perpustakaan atas, ada juga yang di ruang rapat, di rumah saya,” ungkap Otis.

Ya, membaca adalah salah satu hobi petinggi ANTV ini, di antara hobi lainnya, seperti olahraga dan mengoleksi karya seni. Kecintaannya pada seni, bisa kita lihat dari koleksi-koleksi lukisan serta patung yang terpampang rapi dan artistik di kediamannya yang bergaya klasik Eropa.   Kita bisa melihat lukisan dan patung-patung,  dari pelukis serta  pematung ternama dunia. Di sana terpampang karya Affandi, Hendra Gunawan, Rudi Mantofani, sampai karya seniman dunia, Picasso, Renoa, Fernando Botero,  pematung populer asal kolombia.

Sambil touring di perpustakaan dan galeri pribadinya, Otis mengingatkan anak-anak untuk tetap belajar, rajin membaca, dan jangan lupakan Tuhan dalam setiap hal, setiap waktu.“Kalian bisa mewujudkan impian kalian, apapun itu. Tapi untuk mencapai sebuah posisi, kalian harus terus belajar, harus konsisten, kerja keras, disipilin, dan rajin berdoa. Lakukan yang terbaik yang kalian bisa, lalu serahkan kepada Tuhan,” ucap Otis Hahijary di hadapan anak-anak dari Panti Asuhan Mizan Amanah, pada hari Minggu 5 Januari lalu.

 

 

 

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait