Malam Tahun Baru Saatnya Artis Panen, Kecuali Tahun Ini

Redaksi | 2 Januari 2021 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Malam tahun baru adalah momen saat para artis panen. Artis terkenal sampai yang kurang terkenal, nyaris semua kebagian job saat perayaan malam pergantian tahun. Banyaknya pihak yang menggelar acara malam tahun baru, membuat kebutuhan akan penampil untuk memeriahkan acara meningkat tajam. Penyanyi/pelawak/presenter/pesulap/penari dan musisi, selain terompet dan kembang api, menjadi paket yang dibutuhkan setiap akhir tahun. Saking banyak yang membutuhkan kehadiran pengisi acara, honor artis untuk mengisi malam tahun baru biasanya berkali lipat dibanding biasanya.

Beberapa artis top sering menjadi penampil utama dalam gala dinner yang digelar di hotel atau memeriahkan pergelatan akbar yang digelar outdoor. Saking menarik honor mengisi malam tahun baru, banyak artis yang sudah bertahun-tahun tak melewatkan malam tahun baru bersama keluarga. Mereka baru bisa berkumpul setelah perayaan pergantian tahun. Kalau kebetulan mengisi acara di luar kota, biasanya mereka mengajak keluarga untuk sekaligus liburan akhir tahun. 

Tapi pandemi corona membuat malam pergantian tahun kali ini menjadi sama sekali berbeda. Tak ada makam malam mewah di hotel, konser di tempat terbuka lengkap dengan pesta kembang api. Malam pergantian yang seharusnya menjadi momen para artis untuk panen, berlalu begitu saja. 

Sejak pandemi corona datang, hampir semua profesi terkena dampaknya, tak terkecuali para artis. Larangan mengadakan pertunjukan membuat banyak artis dan semua pihak yang terkait dalam bisinis pertunjukan mengalami pukulan hebat. Kelangsungan profesi para artis saat pertunjukan dilarang menghadapi tantangan serius dan berdampak langsung pada penghasilan mereka. Tapi manusia selalu menemukan cara untuk survive. Sosial media menjadi salah satu jalan keluar.

Jauh sebelum pandemi corona datang, sosial media sudah menjadi andalan para artis menambah pundi-pundi. Setelah corona makin datang banyak artis yang kian serius mengelola akun sosial medianya. Pendapatan dari menerima endorse di Instagram atau subscriber dan viewer di Youtube, memang lumayan, tergantung seberpa kuat akun sosial mereka. Tapi tetap saja, kalah menarik dibanding honor yang diterima dari manggung dan syuting. Penyanyi atau aktor, tentu saja lebih senang mengeksplore kemampuan mereka dengan tampil. Bukan malah sibuk mengurus konten sosial media, yang sering kali merepotkan.

Kita berharap malam tahun baru 2021 kemarin menjadi akhir dari momen tak adanya kemeriahan pertunjukkan. Bagi penggemar dan penikmat sejati, pasti lebih menyenangkan melihat aksi panggung atau akting bintang idolanya. 

Selamat tahun baru 2021.

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait