73 Tahun Menikah, Pangeran Philip Tak Luput dari Skandal Perselingkuhan

Vallesca Souisa | 10 April 2021 | 15:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pangeran Philip, sosok menawan keturuan bangsawan Yunani-Denmark ini dilarikan ke Paris sewaktu masih bayi dan akhirnya dibesarkan di Inggris oleh nenek dari pihak ayahnya, Victoria Mountbatten. Philip masih sepupu dengan Elizabeth II, dan oleh keluarga mereka dijodohkan. Selama lebih dari 66 tahun Elizabeth II berkuasa di Inggris, dan selama itulah ia selalu didampingi suaminya. Sementara pernikahannya sendiri sudah berjalan selama 73 tahun. 

Pasangan ini mengikat janji pada 1947. Mereka melewati perubahan zaman dan badai dalam keluarga kerajaan, hingga Philip mengembuskan nafas terakhirnya, Jumat (9/4). Philip dan sang Ratu, tampak adem ayem. Namun ternyata pernikahan mereka selama 73 tahun itu tak setenang kelihatannya. 

Penulis Ingrid Seward dalam buku “My Husband And I: The Inside Story of 70 Yeats of Royal Marriage”, menganalisis bagaimana Elizabeth (94) dan Philip (99) melalui pernikahan yang berlangsung lebih dari setengah abad tersebut. 

Buku tersebut juga menyinggung rumor tentang ketidaksetiaan Philip pada Ratu Elizabeth, bahkan menghantuinya selama beberapa tahun. Desas-desus perselingkuhan Pangeran Philip dengan beberapa perempuan seolah hidup kembali dengan kehadiran buku ini. Salah satunya dengan artis panggung Pat Kirkwood di tahun 1940-an. Skandal mereka di masanya diberi julukan “The Prince and The Showgirl” oleh tabloid, dan kolom gosip di koran masa itu. 

Sejumlah laporan mengklaim, Pangeran Philip dan Kirkwood melakukan pertemuan selama tujuh kali, diawali saat Philip mengunjungi aktris tersebut di ruang ganti sebelum pertunjukan.

Pertemuan awal itu konon diakhiri dengan makan malam, dansa yang cukup intim, sementara sang Ratu di rumah, hamil delapan bulan. Ketika itu, Elizabeth sedang mengandung anak pertamanya, Pangeran Charles.

Media Inggris The Mirror melaporkan, Kirkwood selalu membantah tuduhan hubungan terlarangnya dengan Philip, sampai kematiannya di tahun 2007.
"Saya tidak pernah mendapat jawaban konklusif. Ada begitu banyak gosip tentang Philip dan perselingkuhannya, tetapi semua perempuan yang disebut menyangkalnya," kata dia kepada Fox News seperti dikutip dari New Zealand Herald, Sabtu (12/1/2019). "Kebanyakan dari mereka sudah meninggal dunia sekarang ... Dan Philip sendiri jelas-jelas menyangkalnya."

Klaim bukti kuat soal tuduhan tersebut muncul pada 2012 ketika The Telegraph melaporkan bahwa penulis biografi kerajaan, Michael Thornton menyimpan surat-surat antara Phillip dan Kirkwood.

Menurut Thornton, ia dilarang mengungkap detil surat-surat tersebut, kecuali pada orang yang ditunjuk sebagai penulis biografi resmi Pangeran Philip setelah kematiannya.
Ia juga menyebut, Pat Kirkwood kecewa karena Philip tidak pernah secara resmi menyangkal rumor tersebut. Padahal, menurut sang artis, itu bisa memperbaiki reputasinya.
Meski demikian, Telegraph juga menyebut, "tak ada hal menjurus yang terjadi antara sang pangeran dan gadis pertunjukan itu."
Selain Pat Kirkwood, nama lain yang dikaitkan dengan Pangeran Philip adalah artis Helene Corder.

Duke of Edinburgh menjadi ayah baptis dua anak Corder, namun majalah People sebelumnya mengklaim ia sebenarnya ayah kandung mereka. Namun, Corder mengatakan, tuduhan tersebut 'konyol'. Ia menunjuk seorang pilot pesawat tempur asal Prancis sebagai ayah biologis anak-anaknya. Dua artis lain yang juga diduga selingkuhan suami Ratu Elizabeth adalah Anna Massey dan Merle Oberon.

Dalam serial Netflix, The Crown, juga muncul dugaan kedekatan pangeran Philip dengan seorang balerina asal Rusia pada 1950-an. Namun tak ada bukti yang menguatkan tuduhan itu.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait