3 Sinetron Indonesia Sedang Tayang Pakai Lagu Rossa

Panditio Rayendra | 17 September 2018 | 13:10 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Nama Rossa (39) di industri musik Indonesia sangat populer. Aktif sejak 1998, Rossa dikenal sebagai penyanyi pop.

Rossa lebih dikenal sebagai penyanyi lagu-lagu sendu. Belakangan, Rossa aktif menyanyikan lagu soundtrack untuk film layar lebar. Sebut saja Ayat Ayat Cinta dan Hijrah Cinta. Sejumlah sinetron memakai lagu Rossa, berjalan sukses. Sebut saja Cinta Fitri yang memakai lagu Atas Nama Cinta untuk soundtrack hingga season ke-5.

Saat ini ada 3 sinetron Indonesia yang memakai lagu Rossa sebagai soundtrack.

CINTA SUCI
Cinta Suci adalah sinetron produksi SinemArt yang tayang di SCTV. Sinetron yang mulai tayang 17 September 2018 ini menampilkan Irish Bella, Ammar Zoni, Asmirandah dan Jonas Rivanno. Lagu Hati yang Terpilih menjadi soundtrack Cinta Suci. Lagu ini bertema tentang seorang wanita yang belum move on dari mantan kekasihnya. Sementara Cinta Suci menceritakan hubungan rumit antara wanita dengan suami dan mantan suaminya.
Lagu Hati Yang Terpilih sendiri dirilis tahun 2000. Kala itu sudah pernah menjadi soundtrack sinetron berjudul sama, Hati yang Terpilih, produksi Multivision Plus yang tayang di RCTI.

MAHA CINTA
Maha Cinta adalah sinetron produksi Verona Pictures yang tayang di ANTV. Sinetron yang mulai tayang 17 September 2018 ini menampilkan Nova Eliza, Dimas Beck, Fiqri Hilaby, Gaby Marissa sebagai pemeran utama. Lagu Hijrah Cinta jadi soundtrack Maha Cinta. Lagu ini sebenarnya merupakan soundtrack film layar lebar Hijrah Cinta rilisan 2014. Baik film dan lagu Hijrah Cinta terinspirasi dari kisah almarhum Ustad Jefri albuchori dan Pipik Dian Irawaty alias Umi Pipik.

KISAH NYATA SPESIAL
Kisah Nyata Spesial adalah slot FTV Indosiar pukul 11.30 WIB. Slot ini biasanya berkisah tentang kehidupan rumah tangga, dibumbui nuansa religius. FTV produksi Mega Kreasi Films ini memakai beberapa backsong. Salah satunya Takkan Berpaling DariMu, lagu Rossa yang dirilis tahun 2009. Sebelumnya lagu ini pernah menjadi soundtrack sinetron Munajat Cinta produksi SinemArt yang tayang di RCTI pada 2009.

(ray/ray)

Penulis : Panditio Rayendra
Editor: Panditio Rayendra
Berita Terkait