Penyanyi Muda Nima Ilayla akan Tampil 3 Hari Berturut-turut di Java Jazz 2019

Supriyanto | 23 Februari 2019 | 18:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Nima Ilayla, putri bungsu mantan Menteri Perikanan dan Kelautan Sharif Cicip Sutardjo, akan tampil selama tiga hari berturut-turut, 1-3 Maret, di Java Jazz Festival 2019, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Penyanyi berusia 17 tahun yang lama tinggal di Melbourne, Australia itu mengaku bangga dan tak pernah menyangka bakal tampil di pagelaran musik jazz terbesar di Indonesia itu.

"Aku happy banget dan senang diajak tampil di Java Jazz Festival tahun ini. Happy tapi masih syok, karena enggak menyangka bernyanyi di sana," ungkap Nima Ilayla kepada wartawan di FX Senayan, Jalan Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/2).

Di hari kedua, 2 Maret 2819, Nima bahkan akan bernyanyi selama tiga jam tanpa henti bersama band pengiringnya. Untuk menghindari demam panggung di Java Jazz 2019, Nima akan showcase di beberapa tempat di Jakarta untuk membiasakan diri di atas panggung.

Nima Ilayla mengatakan memiliki bakat bernyanyi sejak usia tiga tahun. Ia pun bercita-cita ingin seperti Ariana Grande yang bisa memotivasi banyak orang lewat lagu dan musik yang dibawakan.

"Aku ingin bernyanyi di sini dan membuka pengalaman baru. Semoga banyak orang suka dengan karya laguku dan supaya aku bisa menginspirasi banyak orang lewat lagu, seperti Ariana Grande menginspirasi aku," kata Nima Ilayla.

Sebelumnya, Nima Ilayla menggaet Tom Weir untuk penggarapan single perdananya berjudul "I Dont Give a What" (2018). Tom Weir merupakan produser pemenang Grammy Awards.

Single perdana Nima bahkan ditulis secara spesial oleh Tom Wier dan direkam Studio City Sound di California, Los Angeles, AS. Lagu mid tempo pop/R&B ini berpadu dengan synths dan instrumen asli yang digodok musisi kelas dunia.

(pri/bin)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait