Sissy Priscilla Semangat Bangun Pagi Demi Kampanye Hidup Lebih Bermakna

Supriyanto | 19 Juli 2019 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Dalam rangka menyambut ulang tahun ke-30 Female Radio mengajak sejumlah artis dan penyiar mengampanyekan Hidup Lebih Bermakna.

Sissy Priscilla, Enno Lerian, Nina Tamam, Poppy Sovia, hingga Rizky Kinos akan menemani keseharian perempuan, mendengarkan keluh kesah dan ajak perempuan Indonesia untuk Lebih Bermakna dengan mencintai hidup, menerima adanya kebaikan dan keburukan dalam setiap perjalanan kehidupan serta bersyukur.

Hidup Lebih Bermakna turut tercermin melalui pemilihan logo baru dengan warna salmon orange ceria, menggambarkan perempuan Indonesia yang bahagia, hangat dan bersemangat menjalani hari.

Demikian pula dengan deretan penyiar baru di prime time show. Seperti Happy Morning bersama Rizky Kinos dan Sissy Priscillia, tampil lebih muda, energik dan happy untuk mencerahkan pagi.

Sissy Priscillia mengungkap, dirinya sangat antusias dengan program Hidup Lebih Bermakna. Meski harus siaran pukul 06.00 WIB, Sissy tetap semangat demi memberi energi positif kepada pendengar Female Radio.

"Saya semangat sekali untuk siaran di radio. Lagi menikmati jadi penyiar. Jam 6 nggak ada halangan buat saya," ungkap Sissy Priscillia dalam jumpa pers di Veranda Hotel, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (18/7).

"Perempuan yang mau belajar memahami berbagai hal, tak selalu harus dari sudut pandangnya tentu juga lebih dewasa dalam menjalani hidupnya, menerima bahwa ada hari yang menyebalkan, ada hari yang membahagiakan. Semuanya perlu diterima, dijalani dan dinikmati," tambah Sissy Priscilla.

Gita Abimanju, COO Female Radio mengatakan di usia yang semakin matang, Female Radio mendengarkan berbagai kisah mendalam mengenai perempuan. Pihaknya mengerti bahwa perempuan Indonesia memiliki ragam peran yang sangat istimewa sesuai dengan latar belakangnya.

"Pemahaman mendalam akan kebahagiaan dan kesedihan perempuan dalam menjalani berbagai perannya mendorong Female Radio hadirkan hidup lebih bermakna dan mengajak perempuan Indonesia untuk love life to the fullest," pungkas Gita Abimanju.

(pri / ray)

 

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait