LIDA 2020: Fildan Meneteskan Air Mata Melihat Penampilan Aco (Sulawesi Tenggara)

Ari Kurniawan | 18 Februari 2020 | 04:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Konser LIDA 2020 Top 56 group 5 Tim Putih yang berlangsung Minggu, 16 Februari 2020, kembali menyenggol satu orang Duta Provinsi Kepulauan Riau, Shopi. Tersenggolnya Shopi sekaligus memupuskan harapan Kepulauan Riau untuk meraih piala bergilir LIDA 2020.

Membawakan lagu “Jangan Buang Waktuku”, menurut Reza DA, penampilan Shopi tidak bisa menyatu dengan lagu yang dibawakan, sehingga terlihat tidak nyaman di atas panggung. Berbeda dengan Reza DA, Lesty DA merasa penampilan Shopi malam tadi patut di apresiasi karena sudah berani keluar dari zona nyaman.

Hal berbeda ditampilkan oleh duta asal Sulawesi Tenggara, Aco yang berhasil merebut hati semua Dewan Juri atas penampilan memukau dirinya dalam membawakan lagu “Salamim Ba’id”. Hal ini dibuktikan dengan standing ovation yang diberikan seluruh Dewan Juri. 

Dengan menitikkan air mata, pujian pun terlontar dari mulut Fildan DA. “Melihat Aco seperti berkaca pada diri saya beberapa tahun lalu saat berjuang di DA 4, saya dapat melihat perjuangan dirinya sampai dengan tahap ini, Saya puas dengan penampilannya malam ini. Tidak tahu kenapa saya keluar air mata melihat sosoknya di panggung ini,” ungkap Fildan DA. 

Masukan dari Dewan Juri untuk para duta yang tampil pun selalu dilakukan demi kemajuan masing-masing duta. Begitupun yang coba disampaikan oleh Lesty DA atas penampilan Angga, duta dari Kalimantan Barat. 

Menurut pelantun lagu “Kejora” tersebut penampilan Angga pada malam tadi dirasa masih belum maksimal, dimana penjiwaan saat membawakan lagu “Sapu Tangan Merah” belum terasa. Sementara lagu yang dibawakan bercerita tentang curahan hati seseorang yang sedang jatuh cinta, dan diharapkan Angga bisa mengeluarkan perasaan tersebut.

Kritik Dewan Juri juga diterima oleh Asmara (DKI Jakarta), meski sudah menunjukkan penampilan terbaiknya membawakan lagu “Mengejar Badai”. “Ekspresi kamu masih belum tertuang dalam penampilan malam ini, masih terlihat kaku” Kritik Fildan DA. 

Hal berbeda disampaikan Lesty DA, yang memberikan semangatnya kepada Asmara, “Suara kamu sebenarnya sudah bagus hanya cara menyanyi kamu masih terlihat lemas, mungkin kamu belum terbiasa bernyanyi di atas panggung besar tapi kamu hebat sudah berusaha menunjukan yang terbaik malam ini”, ungkap Lesty.

(ari)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait